Dispar Lotim Gandeng Pihak Ketiga Kembangkan Potensi Objek Wisata Lombok Timur

Sabtu, 25 Januari 2025 - 20:30 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Pariwisata Lombok Timur Gandeng Pihak Ketiga Kembangkan Potensi Objek Wisata di Lombok Timur. (Foto: Lombokini.com)

Dinas Pariwisata Lombok Timur Gandeng Pihak Ketiga Kembangkan Potensi Objek Wisata di Lombok Timur. (Foto: Lombokini.com)

LOMBOKINI.com – Dinas Pariwisata (Dispar) kabupaten Lombok Timur (Lotim) menggandeng pihak ketiga untuk mengelola dan mengembangkan potensi wisata yang ada, dengan harapan dapat memberikan peningkatan pendapatan daerah maupun kesejahteraan masyarakat di sekitar objek wisata. Selain itu, juga diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih baik bagi para pengelola mapun pengunjung.

Sekretaris Dinas Pariwisata Lombok Timur, M. Irwan Agus, mengatakan kerja sama dengan pihak ketiga dalam pengelolaan tempat-tempat wisata diharapkan dapat memperbaikin manajemen dan mendukung kemajuan wisata daerah.

“Kerja sama dengan pihak ketiga diharapkan bisa memperbaiki manajemen objek wisata, yang pada gilirannya akan membawa dampak positif pada perekonomian daerah”, kata Irwan Agus, pada Sabtu 25 Januari 2025.

Baca Juga :  Pemkab Lombok Timur Siapkan Ekas Jadi Destinasi Surfing Unggulan

Kabupaten Lombok Timur dikenal memiliki kekayaan alam luar biasa dengan berbagai destinasi wisata unggulan. Kawasan utara yang meliputi Sembalun menawarkan keindahan pegunungan dan suasana yang sejuk, sementara wilayah selatan terkenal dengan wisata bahari dengan pantai-pantainya yang mempesona.

Potensi wisata alam di Lombok Timur ini telah menarik perhatian wisatawan dari dalam dan luar negeri.

“Objek wisata di Lombok Timur ini sangat diminati oleh wisatawan dari berbagai negara, dan kami ingin memastikan bahwa pengelolaannya dilakukan secara profesional,” katanya.

Baca Juga :  Video Viral Pro-Kontra, Bupati Iron Buka Dasar Kebijakan Pariwisata Ekas

Selain menggandeng pihak ketiga, pemerintah daerah Lombok Timur juga memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif pengembangan wisata yanga ada dengan menyediakan berbagai fasilitas pendukung demi meningkatkan kenyamanan pengunjung.

Tidak hanya menawarkan keindahan alam, Lombok Timur juga menjadi pusat kekayaan budaya masyarakat Sasak yang khas, dengan hasil kerajinan tangan yang menjadi daya tarik tambahan bagi wisatawan.

Dengan adanya kolaborasi antara Dinas Pariwisata dan pihak ketiga, diharapkan sektor pariwisata Lombok Timur dapat terus berkembang.

“Dampaknya tidak hanya pada peningkatan pendapatan daerah, tetapi juga memberikan kontribusi positif bagi perekonomian lokal dan kesejahteraan masyarakat sekitar”, katanya. ***

Berita Terkait

Stop Eksploitasi Ekas, Ketua DPRD Lotim: Bupati Berjuang untuk Hak Warga, Bukan Usir Wisatawan
Respon Cepat Wabup Loteng Atasi Gejolak Pengusiran Guide di Pantai Ekas
Ali BD Dukung Kebijakan Bupati Lotim Usir Pemandu Wisata Luar Daerah
Video Viral Pro-Kontra, Bupati Iron Buka Dasar Kebijakan Pariwisata Ekas
Pemkab Lombok Timur Siapkan Ekas Jadi Destinasi Surfing Unggulan
IKBP Kayangan Gelorakan Semangat Bahari di Festival Teluk Kayangan 2025
Rinjani 100 Marvelous Trail 2025 Sukses Digelar, 1.500 Pelari Internasional Taklukkan Medan Ekstrem
Wabup Lombok Timur Lepas Peserta Lomba Lari Trail Rinjani 100

Berita Terkait

Kamis, 19 Juni 2025 - 16:32 WITA

Peneliti dan Asosiasi Kritik Alokasi Anggaran Rp 2,8 M untuk Disnakertrans Lombok Timur

Kamis, 19 Juni 2025 - 13:16 WITA

Stop Eksploitasi Ekas, Ketua DPRD Lotim: Bupati Berjuang untuk Hak Warga, Bukan Usir Wisatawan

Kamis, 19 Juni 2025 - 10:54 WITA

YGSI Gelar Diskusi Peningkatan Pemahaman Kesehatan Reproduksi Remaja di Lombok Timur

Rabu, 18 Juni 2025 - 23:38 WITA

Respon Cepat Wabup Loteng Atasi Gejolak Pengusiran Guide di Pantai Ekas

Rabu, 18 Juni 2025 - 19:24 WITA

Ali BD Dukung Kebijakan Bupati Lotim Usir Pemandu Wisata Luar Daerah

Rabu, 18 Juni 2025 - 16:43 WITA

Rinjani Rengganis Gelar Ujian Tingkat II, Lestarikan Budaya Sasak

Rabu, 18 Juni 2025 - 04:47 WITA

Dari Sawah ke Barbershop: Ari Buktikan Bisnis Cukur Bisa Sukses

Selasa, 17 Juni 2025 - 19:54 WITA

Akun Facebook Ketua DPRD Lombok Timur Diretas, Masyarakat Diminta Waspada

Berita Terbaru