BPBD Lotim dan BMKG akan Gelar Sekolah Lapangan Penanganan Gempa dan Tsunami

- Penulis Berita

Selasa, 6 Agustus 2024 - 15:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala BPBD Lombok Timur, Lalu Muliadi. (foto: lombokini.com/ong)

Kepala BPBD Lombok Timur, Lalu Muliadi. (foto: lombokini.com/ong)

LOMBOKINI.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah Lombok Timur (BPBD Lotim) akan menggelar sekolah Lapang Gempa Bumi dan Tsunami Mandiri serta Sosialisasi Informasi Cuaca. Kali ini akan berlangsung di luar ruangan.

“Recananya kami bersama BMKG mau melakukan pelatihan langsung di lapangan, kemarin itu sifatnya dalam ruangan,” kata Kepala BPBD Lotim, Lalu Muliadi, Selasa, 6 Agustus 2024.

Kali ini, Peserta menjadi sasaran BPBD yakni relawan-relawan yang sudah terbentuk seperti Relawan Pemadam Kebakaran (Redkar), Komunitas, perguruan tinggi terutama yang bisa mengedukasi masyarakat.

Baca Juga :  SPAM Pantai Selatan Lombok Timur Siap Beroperasi Akhir Januari 2025

“Jumlah peserta kurang lebih seratus, seperti kegiatan sebelumnya di dalam ruangan,”kata Muliadi.

Sebelumnya, BMKG Stasiun Geofisika Mataram dan BMKG Stasiun Meteorologi Bandara BIZAM bekerja sama dengan BPBD Lombok Timur menyelenggarakan kegiatan Sekolah Lapang Gempa Bumi dan Tsunami Mandiri serta Sosialisasi Informasi Cuaca.

Kegiatan bertempat di Aula BPBD Lombok Timur ini, diikuti oleh sekitar 90 peserta yang terdiri dari unsur BMKG, TNI-Polri, para pimpinan OPD terkait, Basarnas, personil Kantor SAR Kayangan, FPRB Rinjani, Forum Perguruan Tinggi FPTRB Lombok Timur, Konsepsi sebagai perwakilan NGO, serta karyawan/karyawati BPBD.

Baca Juga :  Pj Bupati Lombok Timur Lantik 93 Pelaksana Tugas Isi Lowongan Jabatan 

Menurut Muliadi, masih banyak materi materi teknis, simulasi teknis yang belum terlaksanakan. Sebab, dilaksanakan selama satu hari dan didalam ruangan.

“Kita rencanakan bagaimana terlaksanakan di luar ruangan,”imbuhnya.

Lebih jauh, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, terutama bagi diri sendiri terhadap berbagai kemungkinan terjadi bencana.

Selain itu, bertujuan untuk mengedukasi masyarakat bisa lebih memanfaatkan peringatan-peringatan dini, baik tu dari BPBD, Pemerintah, dari BMKG dan peringatan-peringatan dini melaui layanan lainnya.***

Penulis : Ong

Berita Terkait

HPM KJK Bersinergi Dengan KEMENAG Lotim Dalam Upaya Pencegahan Kekerasan Seksual di Pondok Pesantren
Tindakan Intimidasi Wartawan Oleh Petugas MBG di Lombok Timur Dikecam APMLT
Jalan Rusak Parah, Warga Desa Wakan Jerowaru Protes Pemerintah dengan Aksi Tanam Padi dan Pisang
SPAM Pantai Selatan Lombok Timur Siap Beroperasi Akhir Januari 2025
Ratusan Honorer Satpol PP Lombok Timur Datangi Kantor DPRD Minta Diangkat Jadi PPPK
Pelanggan Keluhkan Layanan PDAM, Biaya Pasang Meter Bekas Rp 3-7 Juta
Sarjana Keperawatan Ditunjuk Jadi Plt Dirut PDAM Lombok Timur Dipertanyakan
Kapolda NTB Kunjungan Kerja di Lombok Timur, Bakti Sosial dan Peresmian Primkoppol

Berita Terkait

Kamis, 16 Januari 2025 - 16:44 WIB

HPM KJK Bersinergi Dengan KEMENAG Lotim Dalam Upaya Pencegahan Kekerasan Seksual di Pondok Pesantren

Rabu, 15 Januari 2025 - 19:16 WIB

Tindakan Intimidasi Wartawan Oleh Petugas MBG di Lombok Timur Dikecam APMLT

Rabu, 15 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polda NTB Sosialisasi Rekrutmen SIPSS Tahun 2025 di UIN Mataram

Selasa, 14 Januari 2025 - 21:15 WIB

Kanwil Kemenkum NTB Dorong Jajaran Optimalkan Program dan Anggaran 2025

Senin, 13 Januari 2025 - 23:55 WIB

Gubernur Terpilih dan Kapolda NTB Bertemu Membahas Strategi Penguatan Keamanan Wilayah

Minggu, 12 Januari 2025 - 22:47 WIB

Jalan Rusak Parah, Warga Desa Wakan Jerowaru Protes Pemerintah dengan Aksi Tanam Padi dan Pisang

Minggu, 12 Januari 2025 - 22:30 WIB

SPAM Pantai Selatan Lombok Timur Siap Beroperasi Akhir Januari 2025

Rabu, 8 Januari 2025 - 23:06 WIB

Pemprov NTB Komitmen Selesaikan Pengangkatan Ribuan Tenaga Kontrak Jadi PPPK

Berita Terbaru