Ratusan Warga Lombok Timur Antusias Ikuti Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis dari DPR RI dan BGN

Senin, 10 Februari 2025 - 20:32 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ratusan Warga Lombok Timur Antusias Ikuti Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis dari DPR RI dan BGN.

Ratusan Warga Lombok Timur Antusias Ikuti Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis dari DPR RI dan BGN.

LOMBOKINI.com – Ratusan warga Lombok Timur menghadiri sosialisasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Selong, Lombok Timur, pada Minggu, 9 Februari 2025.

Sekitar 300 orang yang hadir antusias menyambut program yang bertujuan meningkatkan kualitas gizi masyarakat ini.

Sosialisasi program MBG ini dilaksanakan oleh anggota Komisi IX DPR RI bersama Badan Gizi Nasional (BGN).

Program MBG yang resmi diluncurkan pada 6 Januari 2025 ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas gizi masyarakat, khususnya anak-anak dan ibu hamil, serta menekan angka stunting dan malnutrisi di Indonesia.

Program ini akan diimplementasikan secara bertahap di berbagai wilayah di Indonesia. Masyarakat setempat menyambut antusias program ini dan berharap agar MBG dapat segera diimplementasikan di daerah mereka.

Baca Juga :  Bupati Lombok Timur Minta Dinas Peternakan dan Pertanian Jaga Stok Pangan

Hadir dalam acara sosialisasi tersebut Anggota Komisi IX DPR RI Muazzim Akbar, Ketua Komisi II DPRD Lombok Timur Baidullah, serta perwakilan Badan Gizi Nasional, Imam Bachtiar F.

Anggota Komisi IX DPR RI Muazzim Akbar menegaskan bahwa program MBG merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

“Kami berharap program ini dapat berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga :  Wabup Lotim Tegaskan Bantuan Sembako Rp 40 Miliar untuk Stabilisasi Harga, Bukan Bansos

Sementara itu, perwakilan Badan Gizi Nasional (BGN), Imam Bachtiar F menjelaskan program Makan Bergizi Garatis akan dilaksanakan secara bertahap dengan melibatkan berbagai pihak, termasuk pemerintah daerah, tenaga kesehatan, dan masyarakat.

“Program ini diharapkan dapat menjadi solusi untuk mengatasi masalah gizi di Indonesia,” kata Imam.

Dalam kesempatan itu, anggota DPRD Kabupaten Lombok Timur, Baidullah juga menyatakan dukungannya terhadap program ini.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung program ini agar dapat berjalan sukses,” ucap Baidullah.***

Berita Terkait

Desa Sepit dan Gerisak Semanggeleng Ditetapkan Jadi Desa Cantik 2025
Pengamat: Kebijakan Bupati Lotim dalam Optimalisasi Peningkatan PAD Sudah ‘On the Track’   
Safari Ramadan di Suralaga: Wabup Lotim Sampaikan Bantuan Sembako Rp 40 Miliar dan Percepat SK CPNS-PPPK
Tiga Nama Mengemuka dalam Perebutan Kursi Dirut LPPL Selaparang TV
Kabid Pemberdayaan UKM Responsif Tindak Lanjuti Hasil Sidak Bupati di PLUT
Pembagian Sembako di Lombok Timur Dikawal Aparat Penegak Hukum
Ma’rif: Gedung PLUT Aman, Perbaikan Drainase Segera Dilakukan
Kabid Pemberdayaan UKM Diskop Lombok Timur Bantah Dugaan Kebocoran di Gedung PLUT

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:39 WITA

Desa Sepit dan Gerisak Semanggeleng Ditetapkan Jadi Desa Cantik 2025

Senin, 24 Maret 2025 - 23:27 WITA

Pemprov NTB Perkuat Sinergi dengan Pejabat Pusat melalui Buka Puasa Bersama

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:14 WITA

Safari Ramadan di Suralaga: Wabup Lotim Sampaikan Bantuan Sembako Rp 40 Miliar dan Percepat SK CPNS-PPPK

Jumat, 21 Maret 2025 - 18:33 WITA

Tiga Nama Mengemuka dalam Perebutan Kursi Dirut LPPL Selaparang TV

Jumat, 21 Maret 2025 - 13:20 WITA

Kabid Pemberdayaan UKM Responsif Tindak Lanjuti Hasil Sidak Bupati di PLUT

Kamis, 20 Maret 2025 - 23:46 WITA

Gubernur dan Wagub NTB Gelar Buka Puasa Bersama, Bahas Visi Misi Makmur Mendunia

Kamis, 20 Maret 2025 - 21:28 WITA

Pembagian Sembako di Lombok Timur Dikawal Aparat Penegak Hukum

Kamis, 20 Maret 2025 - 20:40 WITA

Ma’rif: Gedung PLUT Aman, Perbaikan Drainase Segera Dilakukan

Berita Terbaru

Desa Sepit dan Gerisak Semanggeleng Ditetapkan Jadi Desa Cantik 2025. (Foto: Lombokini.com)

Lombok Timur

Desa Sepit dan Gerisak Semanggeleng Ditetapkan Jadi Desa Cantik 2025

Selasa, 25 Mar 2025 - 23:39 WITA