LOMBOKINI.com – Program Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio akan dimulai pada 23 Juli 2024. Di Kecamatan Sukamulia, Kabupaten Lombok Timur, program ini menargetkan 6.017 anak berusia 0-7 tahun.
Camat Sukamulia, Lalu Rahiman Amry, menyatakan bahwa sebanyak 120 pos PIN Polio telah disediakan di Kecamatan Sukamulia untuk mencapai target tersebut.
“Sebanyak 6.017 anak usia PAUD dan sekolah dasar menjadi sasaran imunisasi Polio ini,” kata Rahiman, kepada lombokini.com, Rabu 10 Juli 2024.
“jumlah itu sudah ditetapkan pada rapat koordinasi di Puskesmas Sukamulia kemarian,”tambah dia.
Rahiman menjelaskan, bahwa pemberian imunisasi Polio akan dilakukan di dua tempat, yaitu di posyandu dan sekolah.
“Kami telah menyiapkan 120 pos PIN Polio, dengan 52 di posyandu dan sisanya di sekolah,”jelasnya.
Oleh karena itu, Rahiman mengajak seluruh masyarakat Sukamulia yang memiliki anak berusia 0-7 tahun untuk membawa anak mereka ke puskesmas atau posyandu agar dapat menerima imunisasi selama pelaksanaan PIN Polio.
Ia juga meminta para orang tua dan seluruh elemen di Sukamulia, termasuk media, untuk membantu menyebarkan informasi penting ini.***
Penulis : Ong
Editor : Redaksi