Sejumlah Prestasi Dicapai 5 Tahun Berdirinya DPC Peradi Selong

- Penulis Berita

Sabtu, 8 Juli 2023 - 12:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DPC Perhimpunan Peradi Selong saat membuka acara melakukan Muscab I yang berlokasi di Syariah Lombok Hotel. (Istimewa)

DPC Perhimpunan Peradi Selong saat membuka acara melakukan Muscab I yang berlokasi di Syariah Lombok Hotel. (Istimewa)

LOMBOKINI.com Dewan Pengurus Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesa (Peradi) Selong, menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) I di Syariah Lombok Hotel, Pancor, Selong Lombok Timur, pada Sabtu, 8 Juli 2023.

Ketua DPC Peradi Selong, Dr. Gema Akhmad Muzakir, SH, MH., dalam sambutannya mengatakan 5 tahun DPC Peradi Selong telah menorehkan sejumlah capaian.

Capian itu, yakni telah berhasil menjalin kordinasi dengan lembaga lingkup Aparat Penegak Hukum (APH) seperti Polres, Kejari, PA, hingga PN di Kabupaten Lombok Timur.

“DPC Peradi Selong selama 5 tahun ini telah berhasil menjalin koordinasi yang baik dengan Polres, Kejari, PA hingga PN, itu menandakan bahwa Peradi secara konsisten terus mengawal kepastian hukum yang terjalin di Lombok Timur,” kata Muzakir.

Dia mengatakan, DPC Peradi secara konsisten telah berupaya untuk memberikan pendidikan hukum terhadap masyarakat. Satu bentuknya adalah, DPC Peradi Selong sudah menjalin MoU bersama dengan IAIH Pancor.

Sehingga pada hari ini adalah hari pemilihan pemimpin. Setelah 5 tahun memimpin DPC Peradi, dirinya bweharap agar tonggak kesuksesan itu bisa diteruskan oleh pemimpin selanjutnya.

Dia juga menyampaikan, dalam satu tahunan ini DPC Peradi Selong sudah melebihi syarat keanggotaan untuk menjadi sebuah organisasi profesi.

Baca Juga :  Syamsul Luthfi Digadang Gandeng Tokoh NW di Pilkada Lotim 2024

“Tahun awal DPC Peradi yang diisi oleh 15 anggota sudah meluas hingga menjadi 60 anggota saat ini,” katanya.

Sementara lingkup kerja DPC Peradi Selong juga bukan hanya di Lombok Timur saja, namun menyentuh ke 2 daerah, yakni Bima dan Sumbawa.

“Lingkup DPC Selong ini sampai ke Bima, Sumbawa, sekali lagi harapan saya untuk panitia Muscab pada saat pimpinan sidang harus demokrasi, jangan sampai pada acara Muscab ini ada kata kata yang tidak enak didengar di luar sana,” terangnya.

“Mari kita bentuk DPC Peradi Selong ini agar bisa bersinergi dengan para APH, kejaksaan maupun kepolisian hingga dengan lembaga pendidikan ke depannya,” sambungnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) Peradi Bidang Organisasi dan Pengembangan Advokad Muda Chrisman Damanik sebelum membuka Muscab I dalam sambutan, menyampaikan apresiasi capaian 5 tahunan yang telah ditoreh DPC Peradi Selong.

“Kenapa DPN harus hadir karena kita harus hadir bersama untuk bergerak bersama, ini menjadi harapan kita kedepan akan banyak yang dikerjakan oleh Peradi, oleh karennaynya kita harus memelihara kerjasama itu,” katanya.

Baca Juga :  Maraknya Kasus Bullying Lingkup Satuan Pendidikan di Lotim, Sekolah Disarankan Pasang CCTV

Karena itu, Dikatakan pula bahwa kekuatan utama yang dimiliki Peradi saat ini datang dari cabang cabang. Hingga persoalan hukum yang ada di tengah-tengah masyarakat ini bisa terselesaikan.

“Harapan kita siapa saja yang akan menjadi ketua di DPC Peradi selong dapat bekerjasama dengan DPN, oleh karenanya didalam penegakan hukum kita akan terus bersinergi untuk membela kebenaran di masyarakat,” ungkapnya.

Damanik juga menjelaskan, para advokat yang ada di Peradi sendiri sudah terjamin kepercayaannya, hingga permainan hukum yang sering ditakutkan masyarakat dijaminnya tidak akan terjadi.

“Kita di Peradi sudah ada dewan pengawas kita, dan jika masyarakat menemukan pelanggaran pelanggaran yang bertentangan tentang kode etik yang ada di Peradi, silahkan masyarakat melaporkan itu,” tegasnya.

Pada Muscab ini kata dia, pihaknya konsen berbicara soal kemajuan DPC Peradi Selong kedepannya.

“Dan sudah ada diakusi terkait tentang apa yang harus dibenahi, cara utamanya adalah pemecahan masalah dengan cara gotong royong hingga itu yang akan menjadi kekuatan terbesar Peradi kedepannya,” demikian Damanik.

Penulis : Ong

Berita Terkait

TGH. Hazmi Hamzar Mendaftar sebagai Calon Bupati Lombok Timur Melalui PPP
Hazmi Hamzar Jadi Magnet Jelang Pilkada Lombok Timur 2024
Jumat Berkah, Syamsul Luthfi Daftar di 3 Parpol
Depan Pendemo, Kepala Bapenda Lombok Timur Tegaskan Pajak MBLB Dibebankan ke Pemilik Galian C
Dikbud Lombok Timur Larang Acara Perpisahan, Bagi Melanggar Tanggung Akibatnya
Syamsul Luthfi Optimis Mendapat Rekom Golkar
Bapenda Lombok Timur Pertegas Pajak MBLB Dibebankan ke Pemilik Galian C
Dinas Peternakan Lombok Timur Verifikasi Kelompok Ternak yang Mendapat Bantuan Pokir Dewan

Berita Terkait

Sabtu, 11 Mei 2024 - 20:25 WIB

TGH. Hazmi Hamzar Mendaftar sebagai Calon Bupati Lombok Timur Melalui PPP

Jumat, 10 Mei 2024 - 21:04 WIB

Hazmi Hamzar Jadi Magnet Jelang Pilkada Lombok Timur 2024

Jumat, 10 Mei 2024 - 20:20 WIB

Jumat Berkah, Syamsul Luthfi Daftar di 3 Parpol

Selasa, 7 Mei 2024 - 07:36 WIB

Syamsul Luthfi Optimis Mendapat Rekom Golkar

Sabtu, 4 Mei 2024 - 22:21 WIB

Dua Kader Golkar Bersaing Rebut Rekom DPP untuk Maju Pilkada Lombok Timr 2024

Sabtu, 4 Mei 2024 - 21:32 WIB

PC Pemuda NWDI Masbagik Dukung Syamsul Luthfi Sebagai Calon Bupati Lombok Timur 2024

Jumat, 3 Mei 2024 - 13:52 WIB

Paket Warisin-Edwin Optomis Dapat Rekom Lima Parpol di Pilkada Lombok Timur 2024

Jumat, 3 Mei 2024 - 11:13 WIB

KPU Lombok Timur Tetapkan 50 Anggota DPRD Terpilih dalam Pemilu 2024, Berikut Daftar Namanya

Berita Terbaru

Pimpinan Yayasan Maraqittalimat Lombok Timur,  TGH. Hazmi Hamzar. (foto/istimewa)

Lombok Timur

Hazmi Hamzar Jadi Magnet Jelang Pilkada Lombok Timur 2024

Jumat, 10 Mei 2024 - 21:04 WIB

Bakal Calon Bupati Lombok Timur, HM. Syamsul Luthfi pose foto bersama ketua Gelora Lotim, Umar Ubaid jajaran pengurus partai dan usai menyerahkan berkas pendaftaran di Partai Glora, Jumat (10/5). (Foto/www.lombokini.com).

Lombok Timur

Jumat Berkah, Syamsul Luthfi Daftar di 3 Parpol

Jumat, 10 Mei 2024 - 20:20 WIB

Orok-orok Bayi ditemukan tergeletak di Parit Sawah Desa Tete Batu Selatan. (foto/istimewa)

Peristiwa

Penemuan Orok Bayi di Parit Sawah Desa Tetebatu Selatan

Jumat, 10 Mei 2024 - 05:46 WIB