Sandiaga Uno Tetap Solid Dukung Ganjar-Mahfud Meski Gagal Jadi Cawapres

- Penulis Berita

Kamis, 23 November 2023 - 07:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Dewan Pakar TPN Ganjar Pranowo–Mahfud MD,Sandiaga Salahuddin Uno. (foto:market bisnis) 

Ketua Dewan Pakar TPN Ganjar Pranowo–Mahfud MD,Sandiaga Salahuddin Uno. (foto:market bisnis) 

LOMBOKINI.com – Ketua Dewan Pakar Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo–Mahfud MD, Sandiaga Salahuddin Uno, menegaskan komitmennya untuk memenangkan pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) tersebut, meski gagal menjadi Cawapres.

Dalam acara Ngobrol Politik dan Launching Lagu PPP di Kantor DPC PPP Kota Semarang, mengutip okezone.com, Kamis, 23 November 2023, Sandiaga mengungkapkan bahwa kegagalan itu bukan akhir dari perjuangannya.

“Saya gagal jadi cawapres, tapi ini namanya perjuangan. Kita di PPP untuk pengorbanan dan pengabdian. Walau tidak terpilih cawapres tetap berkampanye, akan tetap membantu Pak Ganjar dan Pak Mahfud,” ujarnya di hadapan peserta kegiatan tersebut, termasuk ibu-ibu dan ojek online dari berbagai perusahaan penyedia jasa.

Baca Juga :  Hasil Pemilihan Gubernur 2024 Cerminan Masyarakat NTB Inginkan Perubahan

Dalam momen tersebut, Sandiaga juga menyinggung candaan terkait kegagalannya, namun dengan tegas menyatakan bahwa dukungannya pada pasangan Ganjar-Mahfud tetap utuh.

Melalui pertemuan ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI kembali menegaskan janji politiknya, khususnya terkait ekonomi hijau yang menjadi fokusnya.

Menurutnya, ekonomi hijau dapat memberdayakan UMKM dan menjaga pasokan bahan pangan agar harga tetap terjangkau.

“Saya itu mengusung kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas. Insyaallah masyarakat Kota Semarang yang menjadi basis pendukung pak Ganjar-pak Mahfud ini bisa berjuang bersama PPP untuk meningkatkan jumlah kursinya di kota Semarang dan Jawa Tengah,” kata Sandiaga.

Baca Juga :  Ucapkan Selamat ke Paslon Iron-Edwin, Syamsul Luthfi: Mari Kita Kembali Saling Rangkul

Pernyataan ini bukan kali pertama disampaikan oleh Sandiaga Uno. Sebelumnya, saat menghadiri Top Halal Award 2023 di Jakarta, dia juga menegaskan dukungannya pada pasangan Ganjar-Mahfud sebagai tim pemenangan, dengan fokus pada mewujudkan program ekonomi hijau.

Sandiaga Uno meyakinkan bahwa semangat kerja keras dan komitmennya tetap menjadi fondasi dalam mendukung visi dan misi pasangan tersebut.**

Penulis : Ong

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Hasil Pemilihan Gubernur 2024 Cerminan Masyarakat NTB Inginkan Perubahan
Ucapkan Selamat ke Paslon Iron-Edwin, Syamsul Luthfi: Mari Kita Kembali Saling Rangkul
Besok Debat Pertama Lima Paslon Pilkada Lombok Timur 2024, Ini Lokasinya
Direktur Eksekutif Charta Politika Bantah Telah Lakukan Survei di Pilkada Lombok Timur 2024
Luthfi-Wahid Sebut Lotim Punya Sumber Daya Melimpah untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Cawabup Abdul Wahid Kukuhkan Kordes dan Kordus Kecamatan Montong Gading
Pj Gubernur Hassanudin : Deklarasi Netralitas ASN Pilkada Serentak 2024 untuk Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik
Pilkada Serentak 2024, Pemkab Lotim Gelar Deklarasi Netralitas ASN, Kades dan Perangkat Desa

Berita Terkait

Jumat, 29 November 2024 - 17:35 WIB

Ucapkan Selamat ke Paslon Iron-Edwin, Syamsul Luthfi: Mari Kita Kembali Saling Rangkul

Sabtu, 2 November 2024 - 09:10 WIB

Kiprah P3PD Memajukan Desa Diapresiasi Pemprov NTB

Selasa, 29 Oktober 2024 - 10:44 WIB

Besok Debat Pertama Lima Paslon Pilkada Lombok Timur 2024, Ini Lokasinya

Senin, 21 Oktober 2024 - 23:30 WIB

Luthfi-Wahid Sebut Lotim Punya Sumber Daya Melimpah untuk Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Selasa, 15 Oktober 2024 - 23:35 WIB

Puncak Musim Kemarau, Harga Cabai di Lombok Timur Merangkak Naik

Selasa, 15 Oktober 2024 - 22:09 WIB

Pj Bupati Lombok Timur Terima Rencana Induk DTW Cemara Siu dari Menparekraf

Selasa, 15 Oktober 2024 - 12:30 WIB

Diduga ada Mafia yang Mainkan Harga Tembakau, KSPN NTB Ancam Kerahkan Massa Tutup Paksa Gudang Tembakau di Lombok

Senin, 7 Oktober 2024 - 23:59 WIB

Siap Jalankan Program 100 Hari Prabowo, Pemprov NTB akan Lakukan Koordinasi dengan Kementerian Terkait

Berita Terbaru

Tuang Guru Bajang (TGB) Dr. H. Muhammad Zainul Majdi. (Foto: Lombokini.com/Istimewa).

Nasional

Bukan Politis, Ini Alasan TGB Mundur dari Perindo

Sabtu, 2 Nov 2024 - 16:49 WIB

Kiprah P3PD Memajukan Desa Diapresiasi Pemprov NTB. (Foto: LOMBOKINI.com/ntbprov.go.id).

Berita

Kiprah P3PD Memajukan Desa Diapresiasi Pemprov NTB

Sabtu, 2 Nov 2024 - 09:10 WIB