Cek TKP Kebakaran Rumah di Desa Sembalun Bumbung

- Penulis Berita

Jumat, 20 Oktober 2023 - 08:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kanit Intelkam Polsek Sembalun, bersama anggota melalukan pemantauan ke TKP kebakaran. Kamis (19/10/2023), sekitar pukul 07.30 WITA.

Kanit Intelkam Polsek Sembalun, bersama anggota melalukan pemantauan ke TKP kebakaran. Kamis (19/10/2023), sekitar pukul 07.30 WITA.

LOMBOKINI.com – Kanit Intelkam Polsek Sembalun, beserta anggota piket jaga, turut serta dalam upaya pemantauan dan pemeriksaan Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) kebakaran yang terjadi di Dusun Daya Rurung Barat, Desa Sembalun Bumbung. Kebakaran tersebut terjadi pada hari yang sama sekitar Pukul 01.00 Wita, Jumat, 19 Oktober 2023.

Rumah yang menjadi sasaran kebakaran adalah milik warga setempat, Maih alias Inaq Ian (59), yang berprofesi sebagai petani.

Rumah ini memiliki ukuran 6×8 meter dan terletak di Dusun Daya Rurung Barat, Desa Sembalun Bumbung, Kecamatan Sembalun.

Kronologi kebakaran tersebut bermula pada pukul 01.00 Wita, ketika seorang warga bernama Rian, berusia (28), yang bekerja sebagai petani, melihat api yang berasal dari dapur rumah Maih.

Baca Juga :  Pemerintah Daerah Lombok Timur Upayakan Keseimbangan Harga Komoditas Pertanian

Dapur tersebut berada di sebelah barat dari rumah yang terbakar. Rian berusaha untuk memadamkan api menggunakan alat seadanya, seperti ember yang berisi air, namun upayanya tidak berhasil karena api sudah membesar.

Merasa putus asa, Rian segera meminta pertolongan dari tetangga sekitar untuk membantu memadamkan api.

Warga pun secara bersama-sama, berupaya untuk memadamkan api agar tidak menjalar ke pemukiman warga sekitar.

Setelah berjuang dengan keras, akhirnya pada pukul 02.30 Wita, masyarakat berhasil memadamkan api menggunakan alat seadanya. Keadaan pun kembali kondusif dan aman.

Baca Juga :  Puluhan Barang Bukti di HKM Dongo Baru Suela, Diduga Ada Keterlibatan Oknum Petugas

Meskipun penyebab kebakaran masih dalam proses penyelidikan, perlu diinformasikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Namun, beberapa barang berharga ikut menjadi korban, termasuk satu buah kasur berukuran 2 x 1 meter, satu unit sepeda motor Honda Vario CW serta beberapa perabotan rumah tangga.

Diperkirakan kerugian akibat kebakaran ini mencapai sekitar 100.000.000,- (Seratus Juta Rupiah).

Pihak berwenang akan terus menyelidiki penyebab pasti dari kebakaran ini sambil berupaya memberikan bantuan kepada pemilik rumah yang terkena dampak kebakaran ini.*

Penulis : Ong

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Oni Aljufry Sebut Polda NTB Tidak Layak Dipercaya
Puluhan Barang Bukti di HKM Dongo Baru Suela, Diduga Ada Keterlibatan Oknum Petugas
Kadispenad Klarifikasi Status James Makapedua, Mantan Prajurit TNI AD dalam Kasus Penipuan
Kasus Kematian Khairul Wardi di RSUD Dr. R. Soedjono Selong Jadi Perhatian Publik
Penjual Obat Ilegal di Lombok Timur Ditangkap: Ratusan Box Antibiotik dan Analgetik Disita
Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Guru Ngaji Ternyata Calon Kepala Sekolah di Sambelia
Aktvis PMII Lombok Timur Ditangkap Bawa Sabu
Polres Lombok Timur Ungkap Kasus KDRT Sadis, Suami Bunuh Istri dengan Parang

Berita Terkait

Jumat, 13 September 2024 - 14:30 WIB

Bacagub Ummi Rohmi Keliling Naik Cidomo Sapa Warga Lombok Timur

Rabu, 11 September 2024 - 16:51 WIB

Atlet Dance Sport NTB Raih Medali Emas di PON XXI Aceh-Sumut 2024

Rabu, 11 September 2024 - 16:21 WIB

Hassanudin Raih Penghargaan Apresiasi Tokoh Indonesia 2024 dari Tempo

Kamis, 5 September 2024 - 12:01 WIB

Wujudkan Lombok Timur Maju dan Harmonis, Luthfi-Wahid Siapkan Program Rp 1 Miliar 1 Desa

Rabu, 4 September 2024 - 23:37 WIB

Lawan Petahana Pilkada Loteng 2024, Ruslan-Normal Bentuk Satgas Pengawas ASN

Selasa, 3 September 2024 - 18:38 WIB

UIN Mataram Raih Predikat Akreditasi Unggul dengan Nilai 362 dari BAN-PT

Selasa, 3 September 2024 - 18:30 WIB

Setelah Resmi Daftar di KPU, Relawan ‘Luthfi Wah’ Konsolidasi Pemenangan Syamsul Luthfi-Abdul Wahid

Senin, 2 September 2024 - 17:37 WIB

Usia 22 Tahun, Wahyu Apriawan Riski Anggota DPRD NTB Termuda Periode 2024-2029

Berita Terbaru

Bacagub NTB Ummi Rohmi Naik Cidomo Sapa Warga Lombok Timur. (Foto: Lombokini.com).

Lombok Timur

Bacagub Ummi Rohmi Keliling Naik Cidomo Sapa Warga Lombok Timur

Jumat, 13 Sep 2024 - 14:30 WIB

Kebiasaan Ini dapat Menghalangi Kebahagiaan Seseorang. (Foto: Lombokini.com/Ilustrasi).

Gaya Hidup

Kebiasaan Ini dapat Menghalangi Kebahagiaan Seseorang

Rabu, 11 Sep 2024 - 15:23 WIB

Rumah Minimalis Modern yang Paling Populer Dicari Banyak Orang. (Foto: Karawang Digital).

Gaya Hidup

Tips Merancang Rumah Minimalis Modern Dicari Banyak Orang

Selasa, 10 Sep 2024 - 23:45 WIB