Berikut Suarat Edaran Dikbud Lotim Tentang KBM Selama Bulan Ramdhan

Selasa, 19 Maret 2024 - 19:34 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Surat Edaran Dinas Dikbud Lotim nomor 420/376/DIKBUD.I/2024. (sumber:istimewa)

Surat Edaran Dinas Dikbud Lotim nomor 420/376/DIKBUD.I/2024. (sumber:istimewa)

LOMBOKini.com,- Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) selama bulan suci Ramadhan 1445 H/2024M jenjang SD dan SMP di wilayah Lombok Timur diisi dengan kegiatan yang bersifat akademisi dan kegiatan sosial keagamaan.

Hal tersebut sesuai surat edaran tentang kegiatan mengisi bulan Ramadhan dan asasmen  sekolah 2024 yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lombok Timur (Dikbud Lotim).

Surat edaran ini sesuai keputusan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lombok Timur no.421/1331.7/DIKBUD.I/2023 tertanggal 19 Juni 2023 tentang kalender Pendidikan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lombok Timur.

Adapun isi dari surat edaran tersebut yaitu kegiatan asasmen sekolah tetap mengacu pada Permendikbud no 21 tahun 2022 dan turunan teknis Panduan Pendidikan dan Asasmen (PPA) baik K-3 maupun Kurikulum Merdeka.

Baca Juga :  Tunggakan PDAM Lombok Timur Capai Rp 12 Miliar, Ironisnya Sebagian Besar dari ASN

Selanjutnya liburan Idul Fitri 1445 H berlangsung selama 12 hari yakni 04 sampai dengan 17 April 2024.

Lalu pengaturan waktu jam pembelajaran setiap mata pelajaran diatur oleh masing-masing sekolah dengan ketentuan KMB dimulai dari pukul 08.00-11.00 untuk SD dan pukul 08.00-12.00 WITA untuk tingkat SMP.

Untuk kegiatan sekolah selama bulan ramadhan 1445 H diisi dengan proses pembelajaran yang bersifat akademis dan sosial keagamaan.

Masing-masing sekolah juga diminta untuk mengembangkan kegiatan imtaq yang mengarah pada peningkatan ahlak mulia, pemahaman, pendalaman, dan praktek amaliah keagamaan baik disekolah maupun melalui tugas rumah yang selaras dengan imtaq.

Baca Juga :  Dispar Lotim Gandeng Pihak Ketiga Kembangkan Potensi Objek Wisata Lombok Timur

Bagi peserta didik yang beragama non Islam agar menyesuaikan menurut kondisi masing-masing sekolah.

Sekolah yang berciri khas keagamaan selain islam agar menyesuaikan diri dan memberikan kesempatan kepada peserta didik yang beragama Islam.

Untuk kegiatan ekstrakulikuler keagamaan di sekolah dihimbau untuk melakukan kerjasama dengan melibatkan ustadz, pondok pesantren dan tokoh-tokoh agama, terutama sekolah yang tidak memiliki tenaga pembina yang memadai.

Sekolah juga diminta untuk melaporkan kegiatan siswa pada bulan Ramdhan kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan melalui bidang pembinaan Pendidikan dasar.

Para pengawas sekolah diminta juga untuk melakukan monitoring dan memberikan pendampingan pada sekolah binaan masing-masing. (lk)

Penulis : Ong

Editor : Redaksi

Berita Terkait

Pertama di Bali Nusra, Universitas Hamzanwadi Buka Prodi Pendidikan Khusus
Pemprov NTB Dukung Keberlanjutan Program Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia
HPM KJK Bersinergi Dengan KEMENAG Lotim Dalam Upaya Pencegahan Kekerasan Seksual di Pondok Pesantren
Bukan Politis, Ini Alasan TGB Mundur dari Perindo
Permudah Akses Pendidikan dan Kesehatan bagi Warga Miskin, Luthfi-Wahid akan Terbitkan KLP dan KLS
Kemenag Targetkan 50 Persen PTKIN Terakreditasi Unggul
UIN Mataram Raih Predikat Akreditasi Unggul dengan Nilai 362 dari BAN-PT
Mewujudkan Visi SMKN 1 Kotaraja dengan Menggandeng DUDI

Berita Terkait

Rabu, 5 Februari 2025 - 22:21 WITA

Pj Gubernur Hassanudin Beri Bantuan Korban Banjir Bandang di Nanga Wera Bima

Rabu, 5 Februari 2025 - 17:42 WITA

Kadispar Lotim: Event Travel Mart, Langkah Strategis Tingkatkan Ekonomi Pariwisata

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:30 WITA

Pj Gubernur NTB Dukung Agroforestri Pangan untuk Ekonomi dan Konservasi Hutan

Senin, 3 Februari 2025 - 23:51 WITA

Banjir Bandang Landa Kabupaten Bima, 6 Warga Hilang dan 2 Tewas

Senin, 3 Februari 2025 - 23:30 WITA

Gempar UGR: RUU Minerba Bisa Jadikan Kampus Alat Eksploitasi Sumber Daya Alam

Senin, 3 Februari 2025 - 22:24 WITA

Pj. Gubernur NTB Respon Cepat Bencana Banjir di Bima, Instruksikan Penanganan Komprehensif

Sabtu, 1 Februari 2025 - 18:58 WITA

Pj Gubernur NTB Apresiasi Kemajuan Lombok Utara, Soroti Potensi Pariwisata dan Ketahanan Pangan

Sabtu, 1 Februari 2025 - 17:58 WITA

Tunggakan PDAM Lombok Timur Capai Rp 12 Miliar, Ironisnya Sebagian Besar dari ASN

Berita Terbaru